MAKASSAR - Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, menantang para
arsitek yang tergabung dalam Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Sulsel untuk
berkarya di Makassar.
Hal itu disampaikan orang nomor satu di
Makassar saat menerima audiens pengurus IAI Sulsel di ruang kerjanya,
balai kota Makassar, Jl Ahmad Yani, Kamis (7/8).
Danny menyampaikan pemerintah kota sangat terbuka bagi siapapun termasuk para arsitek yang ingin membangun kota Makassar.
"Kami
terbuka bagi perencana yang ingin membangun Makassar. Berika ide
kalian, kami pemkot memberi jalan. Karena skala internasionalpun banyak
yang mau membantu kami. Olehnya ini menjadi tantangan dan motivasi bagi
IAI untuk berkarya," jelas Danny yang juga arsitek profesional ini.
Perlu
diketahui kata Danny salah satu pelaku penting yang mengakibatkan
kehancuran dan kemajuan kota adalah yang bernama Arsitek.
Tujuan IAI melakukan audiens untuk memberlakukan Surat Izin Bekerja Perencana (SIBP) sebagai lisensi mereka.
SIBP wajib dimiliki oleh seorang ahli perencanaan, pemeliharaan, pengawasan pelaksanaan serta pengkajian teknis bangunan.
"Pak
wali kota tadi beri petunjuk dan akan memenuhi keinginan kami. Ini
penting kepada seluruh perencana arsitek yang lain untuk mendapatkan
lisensi. Hal ini untuk mengantisasipasi pasar bebas Asia," jelas Ketua
IAI Sulsel, Sanusi Anar.